Tips Bisa Bergaya Stylish Memakai Pembayaran Online

Siapa sih yang tidak mau terlihat stylish? Apalagi para kaum wanita pada umumnya. Memang kecantikan yang sebenarnya ada di dalam, tapi tidak ada salahnya untuk menambah kepercayaan dirimu dari luar juga bukan? Hari-harimu juga akan semakin asyik kalau kamu selalu terlihat keren loh. Banyak yang berpikir tidak bisa tampil stylish karena tidak berdompet tebal. Tapi itu tidak selalu benar loh! Dengan adanya sistem cicilan pembayaran online seperti Atome, siapa pun bisa menjadi stylish. Yuk, langsung saja mulai baca tips tetap bergaya stylish dengan pembayaran online berikut!

Mencari Inspirasi

Pertama-tama nih, coba kamu cari dulu seseorang yang bisa jadi inspirasimu! Pokoknya yang gayanya kamu suka dan kira-kira memiliki bentuk wajah dan tubuh yang serupa denganmu. Kamu bisa mencari beberapa selebriti atau influencer yang cocok denganmu di platform seperti Instagram. Banyak sekali dijual brand-brand yang sering dipakai influencer Indonesia yang ada di aplikasi Atome loh. Kamu juga bisa melakukan cicilan pembayaran online dengan Atome!

Pahamilah dan ikutilah apa saja pakaian yang cocok dengan inspirasimu itu agar kamu juga bisa menirunya. Tapi jangan sampai malah menjadi kembarannya ya! Buatlah sedikit perbedaan dengan mereka, seperti bagaimana kamu mengatur rambut dan makeup sendiri!

Keluar Dari Zona Aman

Mungkin kalimat ini sudah sering kamu dengar bukan? Agar gayamu tidak terasa membosankan, kamu terkadang harus mencoba hal-hal baru walaupun kamu merasa itu bukan gayamu. Tidak usah melakukannya terlalu berlebihan, karena malah akan kelihatan aneh nantinya. Coba dulu perlahan. Salah satunya adalah dengan memilih warna-warna yang tidak pernah kamu kenakan sebelumnya.

Banyak orang yang selalu berpenampilan putih-biru atau merah-hitam. Sudah waktunya untuk mencoba kombinasi warna yang tidak biasa. Misalnya warna pink pastel dengan lavender tua. Pada dasarnya warna tersebut sangat cantik, tapi banyak yang tidak percaya diri untuk memakainya. Lakukanlah beberapa percobaan dress up di rumah terlebih dahulu. Kamu akan merasa lebih fresh hanya dengan menggunakan warna baru loh.

Selalu Beraksesori

Mengetahui cara melengkapi tampilan kamu dengan aksesori yang tepat adalah apa yang membuat gayamu menonjol. Kita semua memiliki perhiasan dan tas tangan yang kita kenakan atau bawa setiap hari, tetapi belajar bagaimana menyesuaikan semuanya dan memasangkan aksesoris yang tepat dengan apa yang kamu kenakan akan membuatmu terlihat stylish.

Mix and Match Merek Terkenal Dengan Merek Yang Lebih Terjangkau

Menjadi stylish bukan berarti kamu harus selalu memakai brand mahal. Banyak sekali fashion lokal dengan harga rendah yang layak untuk kamu coba. Namun, memiliki beberapa brand terkenal juga memiliki faktor yang kuat. Alasannya bukan saja sekedar tulisan mereknya, namun kualitas bahan dan desainnya yang lebih terpercaya dan dapat bertahan lama. Cobalah untuk membeli tas atau jam tangan berkualitas baik yang terlihat klasik agar kamu bisa terus memakainya.

Banyak dijual tas branded vintage atau retro yang biasa lebih murah dari tas branded keluaran terbaru. Tapi tentu saja akan lebih mahal dibandingkan tas yang tidak bermerek. Tapi tidak usah khawatir karena kamu bisa mencoba aplikasi cicilan Atome. Dengan mudahnya pembayaran online lewat Atome, kamu bisa membeli tas branded retro idamanmu. Walaupun kamu tidak memakai baju bermerek, dengan adanya tas branded, kamu bisa mengangkat penampilanmu dan terlihat lebih stylish.

Menyesuaikan Pakaian Dengan Tubuh

Mungkin sulit untuk menemukan pakaian agar sesuai dengan sempurna di tubuh kamu. Tetapi ini adalah elemen penting untuk menjadi stylish. Wanita stylish memahami tubuh mereka dan apa yang terbaik untuk mereka. Mereka juga tahu bagaimana pakaian harus cocok. Seperti, misalnya, bahwa jahitan bahu blazer harus berbaris dengan tepi bahu kamu, atau bahwa rok terlalu ketat tidak terlihat baik kalau kamu memiliki paha dan pinggul yang besar. Bila diperlukan, seseorang yang stylish selalu dapat menemukan bagian yang tepat untuk menunjang penampilan mereka.

Menjaga Lemari Agar Terorganisir

Mengatur pakaian dan aksesori membuat kamu dengan mudah mengetahui apa saja yang kamu miliki. Ini membantu kamu untuk memanfaatkan lemari pakaianmu secara maksimal. Pikirkan tentang berapa kali kamu berpikir kalau kamu tidak punya apa-apa untuk dipakai, padahal lemari kamu bukannya kosong ya.

Mengatur dan menata dengan baik lemari kamu itu sangat penting. Bagaimana kamu bisa memilih pakaian yang sesuai jika kamu bahkan tidak dapat melihat apa yang kamu miliki? Mulailah dengan merapikan lemari pakaian dan menyumbangkan atau menjual apa pun yang tidak kamu kenakan atau sukai. Dengan begitu akan lebih mudah saat kamu memilih baju, karena baju yang sudah pasti tidak cocok di kamu telah kamu sisihkan. Kemudian, atur pakaian yang tersisa dengan rapi ke dalam kategori. Gantung apa yang harus digantung dan lipat sisanya.

Kalau bisa, berinvestasilah di rak sepatu sehingga kamu dapat dengan mudah memvisualisasikan pakaian lengkap. Banyak dijual rak sepatu di vendor Atome dengan berbagai desain yang bisa kamu lakukan dengan pembayaran online loh. Hitung-hitung sekalian memberikan furnitur yang cantik di kamar kamu. Setelah melakukan tips ini, lemari kamu akan terasa jauh lebih menginspirasi, dan tidak ada lagi pikiran “tidak ada yang bisa dipakai”.

Memiliki Kemeja Putih Yang Fit

Kemeja putih adalah pakaian yang sangat serbaguna dan barang yang tak susah untuk dimiliki. Apakah kamu mengenakan celana hitam panjang, celana pendek denim atau rok midi lipit metalik, kemeja putih yang fit atau pas di tubuh kamu dapat melengkapi pakaian kamu dengan stylish. Ingatlah untuk merawatnya dan menggantinya bila diperlukan ya.

Menyesuaikan Baju Dengan Warna Kulit

Pernahkah kamu bertanya-tanya mengapa beberapa warna terlihat bagus di kamu dan yang lainnya tidak? Itu karena warna kulit kamu. Untuk memastikan setiap pakaian yang kamu kenakan terlihat stylish, cobalah mengisi lemari pakaian kamu dengan warna yang paling cocok dengan warna kulitmu.

Nah, setelah membaca tips-tips tersebut dan sudah muncul keinginan untuk menjadi stylish, kamu pasti butuh untuk membeli beberapa pakaian atau pelengkap penampilan yang baru bukan? Langsung saja kamu coba beli lewat aplikasi Atome! Berkantor pusat di Singapura, Atome menawarkan penggunanya pilihan dan kenyamanan pilihan pembayaran yang lebih fleksibel untuk berbagai produk dan layanan.

Pembayaran online juga akan dimudahkan dengan aplikasi Atome loh, guys. Aplikasi ini memungkinkan pembeli untuk membagi pembelian mereka menjadi tiga atau enam pembayaran bulanan tanpa bunga dengan memindai kode QR di dalam toko offline mitra, atau saat checkout di situs website merchant. Dengan membagi pembayaran mereka, pengguna Atome dapat mengelola anggaran mereka dengan lebih baik dan mendapatkan produk berkualitas lebih tinggi dan terjangkau. Jangan ketinggalan dan segera coba ya!

Diskon hingga 10% untuk transaksi pertama
Copyright 2023 Atome. All rights reserved.
PT Atome Finance Indonesia
Kantor Pusat
Treasury Tower Lantai 16 Unit J
Jalan Jenderal Sudirman Kav 52-53
Lot 28, Senayan, Kebayoran Baru,
Kota Adm. Jakarta Selatan, DKI
Jakarta, 12190
Kantor Layanan Pelanggan
Mandiri InHealth Tower Lantai 3
Jl. Prof. DR. Satrio Kav. E-IV No.6, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12940
Kantor Layanan Operasional
Kirana Three Office Tower Lantai 7
Jl. Kirana Avenue, Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, DKI Jakarta 14240
PT Atome Finance Indonesia berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Layanan Pengaduan Konsumen
PT Atome Finance Indonesia
Email: support@atome.id
Atome paylater: (021) 50251717

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga
Kementerian Perdagangan Republik Indonesia
Whatsapp Ditjen PKTN: 0853 1111 1010