Harga Dan Rekomendasi Ketel Air Listrik Terbaik Untukmu

by Yen Fatahila

Sep 20 2021

Kamu sudah tau apa itu ketel listrik? Ketel listrik adalah salah satu peralatan rumah tangga listrik yang berfungsi sebagai pemanas air. Tempat ini memiliki bentuk seperti cerek yang digunakan untuk menampung air.

Ketel listrik saat ini banyak dipilih karena begitu banyak manfaat yang bisa didapatkan dari ketel ini. Kamu sudah tahu belum apa saja sih manfaat dari ketel? Yuk, kita cari tahu lebih dalam!

Beberapa Manfaat Ketel Listrik

Cepat dan Praktis

Dibanding dengan memasak air menggunakan panci dan kompor, memanaskan air menggunakan ketel listrik cenderung lebih cepat dan praktis. Kamu hanya memerlukan waktu beberapa menit untuk mendapatkan air panas yang kamu butuhkan. Selain itu, dengan adanya ketel listrik, kamu tidak perlu mengira-ngira kapan air akan mendidih. Sebab, ketel telah dilengkapi dengan teknologi yang mana ketika air rebusan sudah matang maka ketel akan berhenti merebus secara otomatis. Cukup menarik bukan?

Aman 

Selain cepat dan praktis, ketel listrik cenderung aman saat digunakan. Jika kamu menggunakan panci dan kompor saat memanaskan air, terdapat kemungkinan kamu terkena panci yang panas. Berbeda dengan ketel listrik, bagian luar ketel didesain agar tidak menimbulkan panas pada bagian luarnya. Hal ini tentunya membuatmu jadi aman, terutama bagi kamu yang tinggal bersama anak kecil di rumah.

Ketel listrik juga dilengkapi dengan fitur pelindung yang berfungsi untuk menjaga kamu agar dapat menggunakan teko listrik dengan aman. Jika kamu tidak sengaja bertindak ceroboh, fitur pelindung akan meminimalisasi risiko kecelakaan tersebut. Memang ada kemungkinan ketika teko listrik pemanas air mengalami overheating, tetapi kamu tidak perlu khawatir berkat adanya dukungan fitur pelindung. Meski kamu tidak sengaja melakukan kecerobohan, tangan kamu tidak akan terluka karena panas yang berlebih.

Akurat

Kebanyakan ketel listrik dilengkapi dengan indikator pengukur di bagian luarnya. Hal ini dapat memudahkan kamu untuk menentukan ukuran air yang kamu butuhkan. Dengan fitur ini, kamu bisa menentukan berapa banyak air yang  kamu panaskan secara mudah. Hal ini akan mempermudah kamu ketika ingin menyajikan beberapa cangkir teh atau kopi sekaligus. Tidak perlu memanaskan air berulang kali, kamu bisa langsung mendapatkan air panas hanya dengan satu kali proses pemanasan saja sesuai dengan jumlah air yang kamu butuhkan.

Hemat Biaya

Seberapa sering kamu membutuhkan air panas dalam sehari? Bagi kamu pencinta teh dan kopi pasti lebih sering ‘kan tentunya. Nah, jika kebutuhan air panas yang kamu perlukan memang banyak, akan relatif lebih praktis jika kamu menggunakan ketel listrik dibandingkan membeli kompor untuk memanaskan air.

Ketel listrik juga cocok bagi kamu yang  tinggal  di kamar kost loh. Kamu tidak perlu repot-repot membeli gas dan juga kompor untuk memasak air panas. Selain itu, rebusan air ini juga bisa kamu gunakan untuk membuat mie instan di kos kamu. Lebih hemat ‘kan?

Desain Menarik dan Tahan Lama

Jika pada umumnya kamu menggunakan teko dengan bahan stainless steel dengan warna logam, ketel listrik didesain dengan tampilan yang lebih beragam. Meski sama-sama terbuat dari material stainless steel yang tahan lama, beberapa ketel listrik didesain dengan warna yang lebih menarik.

Bahkan beberapa brand memproduksi ketel dengan desain material plastik sehingga ada kemungkinan pilihan warnanya lebih banyak. Meski demikian, teko dengan material stainless relatif lebih tahan lama untuk digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Bagi kamu yang memiliki kebutuhan untuk menggunakan air panas dengan mudah, penggunaan ketel listrik ini bisa dijadikan sebagai jalan keluar. Selain penggunaannya yang praktis, kamu juga bisa memindahkan penggunaan ketel listrik pemanas air ke mana saja.

Rekomendasi Ketel Listrik

Yong Ma Stainless Kettle YMK201 (Harga Rp 272.000)

Yong Ma YMK201 adalah perpaduan sempurna antara desain yang elegan dan fungsi yang maksimal. Dibuat dengan material yang berkualitas, membuat ketel listrik ini menjadi tahan lama dan awet untuk pemakaiannya.

Deskripsi produk:

  • Tegangan: 220V/50Hz
  • Daya: 900 Watt
  • Kapasitas 1,5L
  • Bahan dalam: Stainless
  • Desain: Elegan

BOLDe Super Kettle Elite Series (Harga Rp 194.000)

Bolde Super Kettle Elite Series adalah teko pemanas air elektrik instan yang dilengkapi dengan pilot light indicator. Ketel ini menggunakan teknologi ramah lingkungan yaitu green technology yang aman untuk kesehatan. Desainnya compact dan praktis dibawa kemana-mana. Ketel ini mengkonsumsi daya 900 watt, dengan kecepatan air mendidih hanya 2 menit saja. Ketel ini tepat digunakan untuk membuat kopi, susu dan teh.

Deskripsi produk:

  • Pilihan warna: pink, biru, hijau
  • Dirancang menggunakan Green Technology
  • Kapasitas 0.9 – 1 Liter
  • Mampu menghasilkan air panas hanya dalam 2 menit
  • Konsumsi daya 900 Watt
  • Dilengkapi lampu indikator

JUG KETTLE WK3360 1L WHITE (Harga Rp 540.000)

Severin jug Kettle 1L WK 3360 ini memiliki bentuk yang menarik dengan dibalut warna putih yang elegan, terbuat dari material yang berkualitas tinggi anti panas dan aman digunakan berulang kali.

Deskripsi produk:

  • Warna: white
  • Wattage: 1000 W
  • Weight: 2 kg
  • Dilengkapi dengan indikator level air transparan
  • Kedua sisi dilengkapi dengan Auto Switch Off
  • Mudah dibersihkan cukup menggunakan kain atau lap kering
  • German quality

Itu tadi adalah penjelasan tentang manfaat dari ketel dan juga rekomendasi ketel listrik. Penggunaan perangkat listrik seperti ketel untuk kebutuhan rumah tangga memang sudah lebih banyak dipilih karena dapat mempermudah berbagai aktivitas kamu.

Kamu dapat membeli ketel listrik tersebut di iStyle ya. iStyle menjual berbagai macam pilihan ketel terbaik untukmu. Jangan lupa untuk membeli ketel menggunakan metode pembayaran dari Atome ya. Beli ketel di www.iStyle.id menggunkan Atome, pasti mudah dan banyak untungnya. Yuk,  terus gunakan Atome!

First Order up to 10% off
Copyright 2023 Atome. All rights reserved.
PT Mega Shopintar Indonesia
District 8 Treasury Tower 53rd floor Unit D Sudirman Lot 28
Jl. Jenderal Sudirman Kav. 52 – 54
Senayan Kebayoran Baru Jakarta Selatan 12190
PT Mega Shopintar Indonesia cooperates PT Atome Finance Indonesia which is licensed and supervised by Otoritas Jasa Keuangan

Consumer Complaints Service
PT Mega Shopintar Indonesia
Email: support@atome.id

Directorate General of Consumer Protection and Orderly Commerce
Ministry of Trade of the Republic of Indonesia
Whatsapp Directorate General of PKTN: 0853 1111 1010